Thursday, November 17, 2011

Beberapa Aplikasi Yang Dapat Menemukan Gadget Anda Yang Hilang

Find My iPhone
Bila Anda memiliki iPhone, khususnya produk Apple, pelacakan posisi iPhone Anda yang ketingalan atau dicuri bisa diketahui menggunakan program ini. Find My iPhone ditemukan pada perangkat iOS baru. Program ini gratis untuk pengguna iPhone 4, iPad, atau generasi ke-4 iPod layar sentuh.
Pelacakan yang dilakukan oleh program Find My iPhone langsung dilakukan dengan GPS. Program ini juga memungkinkan Anda untuk menghapus isi perangkat iPhone dari jauh. Sehingga, Anda bisa melindungi data penting yang ada di iPhone.

Where’s my DroidBagi orang yang berpenyakit pelupa akut, pastilah membingungkan bila mencari smartphone yang Anda lupa dimana menyimpannya. Cara satu-satunya adalah dengan menghubungi nomor seluler Anda. Tapi, bagaimana jika ternyata bunyi dering Anda silentkan? Bukannya membantu, malah tumbuh tanduk di kepala Anda.
Bila mengalami hal ini, Anda cukup bersikap tenang. Karena, ada program Where’s my Droid yang siap membantu. Program ini menggunakan satu deret tulisan khusus yang akan mengaktifkan nada dering yang diseting silent.
Setelah program ini dijalankan, secara otomatis smartphone Anda akan berdering saat dilakukan panggilan. Program ini juga dapat memperoleh data GPS untuk smartphone Anda. Cukup dengan mengirim pesan ke smartphone milik Anda, dan respon segera diperoleh beserta lokasi posisi smartphone Anda.
Prey
Program ini akan melacak keberadaan laptop Anda seandainya dicuri oleh orang lain. Program Prey akan memberitahukan lokasi laptop Anda. Meski tidak terkoneksi ke internet, Prey akan berusaha menemukan jaringan hotspot terdekat. Untuk mengirimkannya, Anda hanya perlu mengirim pesan ke laptop melalui telepon seluler atau komputer lain.
Prey juga menawarkan berbagai fitur lain. Anda dapat mengambil screenshot, untuk melihat apa yang terjadi pada laptop Anda. Selain itu, informasi pribadi yang tersimpan di laptop, seperti password,  dapat disembunyikan melalui pengaturan jarak jauh.
Paling dahsyat, program ini dapat mengatifkan webcam laptop Anda, sehingga bisa mengetahui siapa orang yang sedang menggunakan laptop tersebut. Pastinya, program Prey super duper sangat membantu.
Lookout
Aplikasi ini akan melindungi iPhone atau Android Anda dari serangan kejahatan dunia maya. Termasuk, memblokir serangan dari Wi-Fi, Bluetooth, dan isi pesan singkat. Lookout akan mem-backup data penting Anda keakun online. Cara ini bisa membuat Lookout membantu menemukan smartphone Anda yang hilang atau dicuri.
Plan B
Apa yang bisa Anda lakukan saat kehilangan smartphone dan belum meng-install semua program di atas? Jangan berpikir untuk kembali mendatangi dukun. Tidak ada solusi di sana. Hanya mendatangkan penyakit (akibat simburan air kumur dukun) dan kerugian materi. Jika smartphone Anda bertipe Android, ada solusi saat kehilangan atau kelupaan Android Anda.
Solusi itu adalah aplikasi bernama Plan B. Aplikasi ini memungkinkan untuk menginstal smartphone Anda dari jauh, bila smartphone tersebut hilang. Setelah selesai meng-instal, Anda akan mendapatkan laporan koordinat lokasi smartphone Anda melalui e-mail.
Aplikasi ini merupakan hasil kerjasama antara Android Market dan Google. Plan B dapat melacak telepon dan update e-mail yang terkirim dari smartphone Anda. Aplikasi ini tidak memiliki penghapus data atau fitur keamanan perangkat seluler dari aplikasi terinstal.
Nah, semua aplikasi di atas akan bekerja layaknya seorang detektif swasta yang tak kasat mata. Ketersediaan aplikasi tersebut tentunya sangat membantu Anda. Syaratnya, Anda harus memiliki smartphone yang sesuai untuk aplikasi tersebut. Sangat tidak mungkin bagi Anda yang memiliki telepon seluler baheula yang ketinggalan zaman.

Sunday, June 19, 2011

Upload video ke fb melalui hp


kali saya akan memberikan tips untuk upload video ke fb melalui hp,ada beberapa alternatif namun yang saya bahas yaitu melalui fb brainwares Untuk mempergunakan layanan ini silakan buka fb.brainwares.com dari browser ponsel atau dari Opera Mini. Kemudian silakan login dengan username dan password Anda. Jika Anda sudah login Facebook maka akan langsung masuk. Apabila ada ijin yang harus disetujui silakan diklik.
Setelah semua ijin disetujui maka Anda bisa langsung berkirim foto dan video melalui menu yang tersedia. Sayangnya hanya bisa untuk berkirim sebuah foto atau video dalam sekali kirim. Belum bisa sekaligus banyak foto/video.Untuk upload foto dengan menggunakan sistem wap/mobile ini maka  ponsel Anda harus mendukung menulis dan membaca isi ponsel.
 selamat mencoba....




Friday, May 20, 2011

Mengembalikan Foto dari Memori Card yang Terformat

Bagi anda yang suka mengabadikan hal-hal yang anda alami lewat foto,pasti merasa kesal apabila tanpa sengaja memori card terhapus atau terformat,tapi jangan khawatir ada apliksai yang dapat menyelesaikan masalah

Bikin hotspot lewat hp

Sekarang hp anda yang nokia E series bisa menjadi hotspot untuk ponsel-ponsel yang memiliki fitur wi-fi dan untuk laptop maupun netbook dimanapun kapanpun asal ada pulsa,tapi anda harus mengunduh aplikasi joikuspot yang disedikan ovi store khusus hp nokia e series,silahkan kunjungi link ini joikuspot...
sebaiknya anda mendownload melaui hp nokia anda di ovi store.
selamat mencoba.....


Cara download youtube lewat ponsel

Kali ini saya akan memberi info bagaimana mendownload video youtube melalui hp,bagi anda yang suka melihat video-video youtube terkadang kesulitan ketika ingin mengunduh video lewat hp...

silahkan klik link tube zen....
anda bisa mengubah video youtube ke berbagai format seperti 3gp,mp4,flv.

selamat mencoba dan semoga berhasil.........


Sunday, May 8, 2011

Editing video corel video studio X3

Kali ini saya akan berbagi info tentang editing video,bagi anda yang suka dunia editing visual video silahkan menggunakan software corel video studio X3 yang cukup simple untuk dipelajari bagi pemula seperti saya,selain itu juga ada Total video converter namun tidak selengkap corel video studio X3 serta youtube editing yang hanya bisa dipakai secara online.

Namun kali ini yang saya bahas tentang corel video studio X3 yang bisa digunakan mulai dari mengconvert video ke berbagai format seperti 3gp,mp4,avi,dan lainnya,anda juga bisa memotong durasi video hingga menambahkan efek-efek menarik yang menambah cantik video anda yang sudah tersedia di corel videostudio X3,anda juga bisa menambahkan koleksi-koleksi foto anda kedalam video dan masih banyak lagi yang bisa anda gunakan untuk mempercantik tampilan-tampilan video anda.
Saya sudah pernah mencobanya dan hasilnya lumayan memuaskan untuk pemula,berikut contoh video hasil editing saya menggunakan corel video studio X3,selamat mencoba dan semoga bermafaat....


heheheeee.....

editing photoshop


Kali ini saya akan membahas sekilas tentang aplikasi editing foto yang bisa untuk memperindah tampilan foto-foto anda,yang cukup mudah digunakan oleh seorang pemula,yaitu dengan menggunakan aplikasi phothoshop cs3 yang saya gunakan untuk mengedit foto-foto saya.

Aplikasi photoshop adalah aplikasi yang banyak dipakai untuk mengedit foto saat ini dari mulai mengatur pencahayaan warna,cut foto,hingga menggabung beberapa foto serta menambahkan beberapa efek-efek visual yang sudah tersedia untuk mempercantik tampilan foto anda,memang selain photoshop juga ada aplikasi photoshine dan painting namun menurut saya masih jauh lebih lengkap menggunakan aplikasi photoshop yang mempunyai banyak kelebihan.
Anda bisa belajar photoshop melalui tutorial-tutorial yang disediakan beberapa penulis blog dan situs yang menyediakannya,selamat mencoba dan semoga bermanfaat.